Home > Peralatan Kantor > Cara Memilih Proyektor Yang Tepat Sesuai Kebutuhan
Cara Memilih Proyektor Yang Tepat Sesuai Kebutuhan

Cara Memilih Proyektor Yang Tepat Sesuai Kebutuhan

Tips Cara Memilih Proyektor Yang Tepat Sesuai Kebutuhan – Proyektor biasanya digunakan untuk memproyeksikan slide presentasi hingga film pada permukaan seperti layar atau dinding. Sejumlah produsen bahkan sudah melengkapi produknya dengan teknologi terbaru seperti short focus, resolusi gambar mencapai 4K, hingga efek 3D yang kian menghidupkan proyeksi.

Walau tampak canggih, fasilitas-fasilitas tersebut tak jarang membuat calon pembeli kebingungan. Agar Anda mendapatkan tipe proyektor yang tepat, ada baiknya Anda sesuaikan dulu dengan kebutuhan. Di bawah ini ada panduan singkat cara memilih proyektor an menentukan proyektor yang bisa dijadikan sebagai referensi Anda.

  • Memastikan kualitas gambar

Home projector dengan resolusi 4K mungkin terdengar sangat menggiurkan. Sayangnya, teknologi ini cenderung sulit dioperasikan dan kurang cocok untuk konsumen praktis. Jika Anda membutuhkan tipe yang lebih simpel, cari proyektor tanpa support 4K yang masih sanggup menampilkan gambar tajam nan detail. Ada pula jenis proyektor yang dibanderol harga murah untuk kepentingan bisnis yang biasanya hanya dilengkapi fitur seadanya, tetapi masih sanggup memproyeksikan gambar yang mudah ditangkap.

  • Memeriksa opsi metode proyeksi

Dari segi metode proyeksi, proyektor dibagi jadi tiga jenis. Ada liquid crystal atau 3 LCD system yang memakai prinsip pembiasan cahaya lewat tiga warna dasar yang menghasilkan gambar terang. Lantas ada digital light processing atau DLP yang cara kerjanya menyerupai cermin dan memberikan hasil gambar lebih halus. Sementara yang ketiga, liquid crystal on silicon, mengombinasikan LCD dengan DLP yang akan menampilkan gambar beresolusi tinggi dengan kontras yang sangat jelas.

Tips Cara Memilih Proyektor Yang Tepat Sesuai Kebutuhan

  • Ukuran luminance atau lumens

Karena pada mulanya dikonsep untuk ruangan gelap, proyektor generasi awal bekerja kurang maksimal saat berada di ruangan terang. Bila Anda membutuhkan proyektor pada ruangan terangan, carilah jenis perangkat dengan tingkat lumens 2.000 sampai 3.000 supaya gambar yang diperlihatkan tidak tenggelam di tengah cahaya. Sekarang sudah ada banyak produsen yang menghadirkan proyektor untuk kebutuhan ruangan terang yang akan menampilkan hasil maksimal.

  • Short focus untuk proyeksi pendek

Ada kalanya Anda harus melakukan presentasi di ruangan sempit yang membuat jarak proyeksi kian pendek. Akibatnya, gambar yang muncul di layar atau dinding buram atau kurang jelas. Sebagai bentuk antisipasi, Anda bisa menggunakan proyektor yang dilengkapi dengan short focus. Proyektor dengan fitur tersebut lebih mudah ditempatkan di mana saja. Sementara untuk pemakaian, pastikan posisi proyektor sekitar satu meter di depan layar dan pastikan lensanya mulus.

  • Kualitas audio dari speaker built-in

Sejumlah home projector sudah dibekali speaker built-in. Kendati fitur ini sangat penting, tetapi audio tak akan keluar kalau tak Anda lengkapi dengan external speaker atau AV amplifier. Kemudian, usahakan tipe proyektor yang Anda pilih mempunyai speaker yang tidak menimbulkan noise tinggi. Dengarkan juga bunyi yang dihasilkan dari cooling fan. Pasalnya, komponen tersebut tak hanya mengganggu audio dari speaker, tetapi juga mengganggu kenyamanan.

  • Aksesibilitas dari wi-fi proyektor

Tahukah Anda bahwa beberapa jenis proyektor sudah dilengkapi wi-fi? Fitur tersebut dapat diandalkan kalau Anda ingin menampilkan dokumen atau file film langsung dari ponsel maupun tablet. Dengan kata lain, pemakaian kabel pun ikut berkurang dan tidak akan merepotkan pemasangan proyektor. Jika Anda termasuk orang yang gemar menyaksikan film, maka jenis proyektor inilah yang sesuai. Periksa dahulu apakah aksesibilitas dari wi-fi perangkat berjalan lancar atau tidak.

Semoga tip cara memilih proyektor ini membantu Anda mendapatkan proyektor untuk home theater, nonton bareng, cafe, ruangan terang dan besar paling bagus yang sesuai dengan kebutuhan!

Hubungi DimensiData.com

Tentang DimensiData

DimensiData.Com adalah Pusat Belanja Komputer untuk pribadi dan perusahaan Terlengkap dan termurah di Indonesia. Kami menyediakan komputer, laptop, notebok, server, printer, scanner, hard disk, storage nas dengan harga murah dan bergaransi resmi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.