Anda pernah mendengar laptop berotak Carrizo, sebenarnya apa Carrizo itu? Jika orang awam mungkin mendengar kata tersebut masih berpikir, namun jika Anda selalu update soal gadget, pastinya nama Carrizo sudah tidak asing lagi. Ya, baru-baru ini memang AMD sebagai salah satu prosesor pesaing dari Intel mengeluarkan Carrizo yang menggunakan teknologi jauh lebih canggih dibandingkan sebelumnya. AMD sebagai produsen perangkat keras menyempurnakan teknologi masa depan dengan menggeluarkan Carrizo. AMD memberikan kemudahan bagi pengguna untuk mendukung sistem operasi Ms. Windows 10 yang segera hadir di tahun 2015. AMD Carrizo adalah generasi keenam prosesor A-series dengan performa yang jauh lebih baik.
Carrizo memiliki performa gaming lebih baik daripada performa gaming Intel Core i7. Prosesor keluaran AMD ini bisa menyaingi prosesor yang dikeluarkan oleh Intel. Carrizo dilengkapi dengan chip grafis Radeon 8 core. Bukan hanya itu saja, prosesor terbaru dari AMD ini juga dilengkapi dengan 4 core lagi sehingga terdapat 12 core yang menjadikan performanya semakin menawan. Prosesor ini akan berintegrasi dengan CPU Puma maupunn GPU Radeon R-Series. Dan pada akhirnya AMD Secure Processor juga berintegrasi pada APU Carrico dan juga Carizo L. Hal inilah yang menjadikan Carrizo memberikan tingkat keamanan yang lebih baik untuk pengguna.
Prosesor terbaru Carrizo ini memiliki performa grafis yang jauh lebih baik dibandingkan lainnya, apalagi jika digabungkan dengan Radeon. Prosesor ini juga akan berintegrasi dengan Excavator yang merupakan CPU terbaru. Prosesor ini teah resmi diumumkan pada bulan Juni 2015. Dengan adanya Carrizo maka pengguna bisa menghemat daya untuk perangkat laptop yang menggunakan prosesor tersebut. Para pecinta AMD akan merasakan kehebatan prosesor terbaru dari perusahaan komputasi besar tersebut pada bulan yang sama setelah peluncuran prosesor Carrizo. Beberapa laptop yang akan menggunakan prosesor Carizzo adalah Dell, Toshiba, Lenovo, Acer, Asus dan HP. Selain beberapa laptop tersebut, pada bulan Juli 2015 juga akan disusul beberapa laptop yang menggunakan prosesor Carrizo.
Carrizo menggunakan teknologi HSA (Heterogenous System Architecture), dengan teknolohi ini maka prosesor keluaran AMD ini benar-benar bisa lebih efisien dan bekerja dengan cepat. Bisa dikatakan bahwa prosesor terbaru ini adalah APU terbaru yang dikeluarkan oleh AMD dengan kinerja grafis yang jauh lebih baik. Carrizo menggunakan daya maksimal 35 watt. Dengan performa yang lebih baik tersebut maka beberapa merek laptop ternama juga akan menggunakan prosesor Carizzo. Sebagai contoh Lenovo, merek gadget ternama ini akan menggunakan prosesor tersebut untuk beberapa laptop yang akan diproduksinya. Dengan prosesor handal tentu laptop akan menjadi lebih memuaskan pengguna.
Beberapa laptop yang menggunakan prosesor Carrizo tersebut diharapkan membantu pengguna untuk bekerja lebih maksimal. Carrizo ini juga sangat mendukung untuk menikmati gaming. Carrizo akan menyaingi prosesor keluaran Intel. Carrizo akan mendukung aplikasi game dan akan didukung dengan Windows 10. Prosesor ini juga mendukung pengguna untuk menjalankan konten dengan resolusi 4K. Prosesor ini akan mendukung laptop baru kelas menengah dengan harga di atas 4 juta rupiah. Anda yang ingin menjalankan aplikasi game dengan lancar, silahkan menunggu laptop keluaran terbaru yang menggunakan prosesor tersebut. Lenovo, Toshiba, Acer, HP dan Asus akan hadir dengan laptop canggih yang didukung dengan prosesor baru yang lebih handal. AMD dari generasi ke generasi menciptakan prosesor terbaik dengan teknologi canggih untuk konsumennya, apakah Anda tertarik dengan Carrizo?