Home > Gadget > Browser Tercepat: Pilih Google Chrome, Opera atau UC Browser?
Pilih Google Chrome, Opera atau UC Browser?

Browser Tercepat: Pilih Google Chrome, Opera atau UC Browser?

BLOG.DIMENSIDATA.COM – Browser Tercepat untuk Smartphone Android: Pilih Google Chrome, Opera atau UC Browser? Sebuah smartphone yang Anda beli biasanya telah tersematkan di dalamnya secara langsung aplikasi browser yang bisa langsung digunakan. Akan tetapi jika Anda tidak suka, Anda bisa memilih aplikasi browser android yang lainnya. Beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum memilih browser untuk Android Anda adalah kapasitas dan jenis dari android yang Anda miliki.

Jika jenis Android Anda sudah kelas tinggi maka Anda bisa menggunakan jenis browser yang bagus sehingga akan lebih memudahkan semua aktivitas Anda di smartphone Android. Jika memori saja terbatas pada android yang Anda miliki, maka sebaiknya tetap menggunakan aplikasi browser bawaan pabrik android karena biasanya pihak pabrik sudah memperkiraan kemampuan ponsel yang diproduksi dengan aplikasi yang disematkan.

Browser Tercepat untuk Smartphone Android

Tiga jenis aplikasi browser yang cukup dikenal orang adalah google chrome, opera dan juga UC Browser. Ketiganya memiliki keunggulan masing-masing dan kelemahan juga. Bisa Anda sesuaikan dengan jenis android yang Anda miliki. Berikut ini beberapa hal yang penting Anda ketahui terkait ketiga browser tersebut sehingga bisa membantu Anda untuk membuat pilihan:

1. Google Chrome

Download Browser Google Chrome untuk Android Terbaru 2016

Google Chrome menjadi salah satu aplikasi browser yang cukup banyak digunakan pengguna android. Lebih dari 18 juta pengguna telah menggunakan aplikasi ini. sering disebut-sebut sebagai browser android terbaik saat ini. Browser ini cukup stabil, ringan, jarang mengalami crash, bisa membuka banyak tab dalam satu browsing serta memiliki banyak fasilitas seperti unlimited tab, swipe navigation dan sebagainya. Google chrome juga sering disebut sebagai browser hemat data dan bebas blokir. Anda bisa membuka situs yang diblokir pemerintah melalui google chrome. Akan tetapi browser ini memiliki kelemahan tertentu. Google Chrome tidak kompetibel dengan jenis android jelly bean. Selain itu juga menghabiskan banyak memori sehingga memang hanya bisa digunakan untuk tipe android yang sudah tinggi. Hampir ratusan Mb digunakan untuk space data browser yang satu ini.

Baca Juga: Aplikasi Wajib yang Harus Diinstal pada Smartphone Android

2. Opera Mini

Download Browser opera mini gratis internet android terbaru april 2016

Browser opera mini dikenal sebagai browser untuk menggunakan data internet gratisan. Selain itu juga memiliki kapasitas ringan dan memiliki akses yang cukup cepat. Opera mini dikenal mampu membuat browser skyfire yang mampu memutar berbagai video. Sehingga sangat wajar jika opera mini dianggap sebagai browser terbaik jika Anda ingin menyaksikan streaming video di smartphone Anda. Browser opera mini juga sudah dikenal bukan hanya di android, para pengguna windows phone pun telah banyak yang menggunakan browser ini. Anda bisa langsung mendownloadnya di play store atau alamat www.opera.com.

3. UC Browser

Download UC Browser internet Gratis terbaru bulan april 2016

Jika Anda penggila download di smartphone maka UC Browser merupakan browser yang paling tepat untuk Anda miliki. Browser ini telah dilengkapi dengan download manager, sama seperti IDM (Internet Download Manager) pada computer. Terdapat dua jenis UC Browser yang versi lengkap dan yang ukuran lebih kecil. Browser ini bisa digunakan di android, windows phone, Iphone Apple dan sebagainya. Cukup ringan dan hemat data.

Baca Juga: Pengertian Kelebihan serta Kekurangan GSM dan CDMA Dalam Jaringan dan Internet

Nah, jadi masing-masing browser memiliki keunggulan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan para pengguna smartphone itu sendiri. Jika kapasitas smartphone Anda memenuhi, Anda juga bisa menginstall lebih dari satu aplikasi browser di ponsel Anda jika memang Anda memiliki banyak kebutuhan berbeda yang harus Anda penuhi pada satu smartphone. Selamat berselancar di android Anda.

Hubungi DimensiData.com

Tentang DimensiData

DimensiData.Com adalah Pusat Belanja Komputer untuk pribadi dan perusahaan Terlengkap dan termurah di Indonesia. Kami menyediakan komputer, laptop, notebok, server, printer, scanner, hard disk, storage nas dengan harga murah dan bergaransi resmi.

Satu komentar

  1. Menurut saya lbih bgus uc broswer, krna untuk download lbih cpt, trus ada fitur adblock nya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


Fatal error: Uncaught TypeError: implode(): Argument #2 ($array) must be of type ?array, string given in /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/CSS.php:528 Stack trace: #0 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/CSS.php(528): implode() #1 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/CSS.php(314): MatthiasMullie\Minify\CSS->shortenColors() #2 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/Minify.php(111): MatthiasMullie\Minify\CSS->execute() #3 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/classes/subscriber/Optimization/class-minify-html-subscriber.php(90): MatthiasMullie\Minify\Minify->minify() #4 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/vendors/classes/class-minify-html.php(212): WP_Rocket\Subscriber\Optimization\Minify_HTML_Subscriber->minify_inline_css() #5 [internal function]: Minify_HTML->_removeStyleCB() #6 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/vendors/classes/class-minify-html.php(110): preg_replace_callback() #7 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/vendors/classes/class-minify-html.php(48): Minify_HTML->process() #8 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/classes/subscriber/Optimization/class-minify-html-subscriber.php(77): Minify_HTML::minify() #9 /home/blogdime/public_html/wp-includes/class-wp-hook.php(324): WP_Rocket\Subscriber\Optimization\Minify_HTML_Subscriber->process() #10 /home/blogdime/public_html/wp-includes/plugin.php(205): WP_Hook->apply_filters() #11 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/classes/Buffer/class-optimization.php(94): apply_filters() #12 [internal function]: WP_Rocket\Buffer\Optimization->maybe_process_buffer() #13 /home/blogdime/public_html/wp-includes/functions.php(5420): ob_end_flush() #14 /home/blogdime/public_html/wp-includes/class-wp-hook.php(324): wp_ob_end_flush_all() #15 /home/blogdime/public_html/wp-includes/class-wp-hook.php(348): WP_Hook->apply_filters() #16 /home/blogdime/public_html/wp-includes/plugin.php(517): WP_Hook->do_action() #17 /home/blogdime/public_html/wp-includes/load.php(1270): do_action() #18 [internal function]: shutdown_action_hook() #19 {main} thrown in /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/CSS.php on line 528