Home > Software > Begini Cara Mengetahui dan Cek Windows 10 Asli atau Bajakan
Cara Mengetahui dan Cek Windows 10 Asli atau Bajakan

Begini Cara Mengetahui dan Cek Windows 10 Asli atau Bajakan

Cara Mengetahui Keaslian dan Cek Windows 10 Asli atau Bajakan – Apakah anda mempunyai komputer atau laptop dengan sistem operasi windows 10? Apakah anda mengetahui bagaimana mengecek keaslian windows komputer atau laptop anda? Windows memang dikenal sebagai sistem operasi yang ramah dengan user interface, mudah digunakan, dan juga ada cukup banyak fitur canggih yang ada di dalamnya.

Namun dengan adanya windows yang nyaman dan user friendly ternyata membuat cukup banyak pihak yang ingin untuk memanfaatkannya. Salah satunya ialah dimanfaatkan oleh pelaku pembajakan software. Pihak – pihak yang tidak bertanggung jawab memang mempunyai keinginan yang besar untuk membobol sistem windows yang bisa dipakai untuk seumur hidup dengan tidak mengeluarkan biaya sedikit pun.

Tentu saja orang – orang yang tidak bertanggung jawab tersebut akan menghalakan segala macam cara untuk membobol sistem windows. Hal ini memang sudah banyak yang terjadi, pasalnya sekarang juga sudah mulai banyak aplikasi – aplikasi yang bisa digunakan untuk menjebol sistem windows supaya bisa dipakai tanpa adanya lisensi. Namun sekarang ini juga pihak Microsoft sudah menjelaskan bahwa pihaknya juga akan terus melakukan pengembangan sistem dengan dilengkapi pengamanan yang nanti tidak akan bisa diakali.

Mengenal Windows 10 Asli

Cara Mengetahui dan Cek Windows 10 Asli Original atau Bajakan

Windows 10 yang asli memang akan mendapat beberapa dukungan dari layanan Microsoft misalnya saja layanan atau juga perbaikan bug atau fitur – fitur baru dengan cara melakukan update oleh pihak Microsoft langsung. Untuk mengetahui windows 10 asli atau bajakan memang tidak mudah diketahui. Windows 10 asli dan bajakan tidak jauh berbeda dan bisa dikatakan sedikitpun tidak mempunyai perbedaan. Hal ini dikarenakan windows 10 asli dan bajakan mempunyai kesamaan ciri – ciri sehingga sangat susah diketahui.

Walaupun nanti anda memakai windows 10 bajakan, namun anda akan bisa menggunakan semua fitur windows yang ada, asal windows dalam keadaan aktif. Mungkin hanya akan ada beberapa fitur saja yang akan menunjukkan bahwa windows tersebut original atau tidak, seperti misalnya pada windows update atau juga fitur – fitur lainnya yang digunakan ketika laptop dalam keadaan online.

Cara Mudah Cek Windows 10 Asli

Namun untuk mengetahui keaslian windows 10 original dan cara jitu cek windows 10 asli atau bajakan ternyata tidak terlalu sulit seperti yang anda bayangkan. Anda bisa melakukan pengecekan keasliannya dengan mudah tanpa menggunakan software tambahan apapun. Anda bisa menggunakan tool bawaan sari windows yakni CMD (Command Prompt) lalu anda bisa memasukkan beberapa perintah. Tentu bagi anda yang sudah lama bergelut di dunia komputer tidak akan merasa asing dengan istilah CMD tersebut. Untuk itu anda bisa menyimak berikut ini:

Hal pertama untuk cara paling mudah untuk mengetahui keaslian windows 10 original dan cara jitu cek windows 10 asli yang bisa anda lakukan dengan membuka CMD pada windows anda. Kemudian anda bisa memasukkan kode atau perintah seperti berikut: slmgr /xpr kemudian tekan enter.

Setelah itu akan muncul dialog pada windows script host. Apabila windows yang anda pakai asli maka anda akan melihat dibawah dialog dengan keterangan “The Machine is Permanently Actived”.

Cara Mengetahui Windows 10 Asli atau Bajakan

Namun sebenarnya anda bisa menambahkan lagi kode diatas dengan kode yang ada untuk mengetahui informasi yang lebih detail lagi tentang cara paling mudah untuk mengetahui keaslian windows 10 original dan cara jitu cek windows 10 asli, nah kodenya sebagai berikut: slmgr /dlv, slmgr /dli, slmgr /xpr, setiap tanda (‘) anda langsung tekan enter.

  • slmgr /xpr (seperti yang diatas tadi)
  • slmgr /ato (mengetahui aktivasi windows beserta key nya)
  • slmgr /dli (mengetahui aktivasi windows beserta partial product key nya)
  • slmgr /dlv (mengetahui secara lengkap keseluruhan detail aktivasi windows kamu)

Cara Mudah Cek Windows 10 Asli atau Bajakan

Cara Cek Product Key windows

Nah untuk cara berikutnya adalah cara melihat product key windows 10 atau serial number lisensi-nya. Cara cek product key ini admin coba untuk windows 10, untuk windows 7 dan windows 8, admin belum mencobanya. Baik, berikut cara melihat product key atau serial number lisensi windows 10:

Pertama buka CMD dengan cara klik kolom pencarian, ketikan CMD, kemudian klik kanan CMD-nya dan klik Run as administrator.

Cara Cek Product Key Windows 10

Jika sudah berada pada halaman CMD, kemudian ketikan perintah berikut “wmic path softwarelicensingservice get OA3xOriginalProductKey” ingat! tanpa tanda petik!, kemudian tekan enter.

Cara Cek Product Key Windows 10 dengan CMD

Setelah anda memasukan perintah diatas, anda akan mendapati sebuah product key lisensi windows yang ter-install pada laptop dan pc anda.

Anda bisa mencatat lisensi key-nya di email atau di penyimpanan online seperti google drive. Hal ini berguna jika sewaktu-waktu anda ingin menginstall ulang laptop anda. Anda bisa menggunakan product key tersebut.

Setelah anda mengikuti langkah – langkah diatas, maka anda bisa mengetahui windows yang anda gunakan pada komputer atau laptop anda ini merupakan windows 10 asli atau tidak.

Itulah beberapa cara paling mudah untuk mengetahui keaslian windows 10 original dan cara jitu cek windows 10 asli. Semoga membantu.

Hubungi DimensiData.com

Tentang DimensiData

DimensiData.Com adalah Pusat Belanja Komputer untuk pribadi dan perusahaan Terlengkap dan termurah di Indonesia. Kami menyediakan komputer, laptop, notebok, server, printer, scanner, hard disk, storage nas dengan harga murah dan bergaransi resmi.

31 komentar

  1. Muhammad Ihzza Rosully

    saya mau tanya, kalau keterangan yg muncul ada tanggal expired itu gimana ya? apa harus beli license lgi?

  2. Kalau setelah “slmgr /xpr” di enter tapi yang muncul malah “windows is in notification mode” berarti itu bajakan ya gan?

  3. Gan, kalau abis cek “slmgr /dli”, di dlm situ ada keterangan
    Volume activation expiration : 40441minutes 29days
    ini tu bajakan atau blm diaktivasi gan? karena saya baru beli laptop asus dari toko resmi sebulan lalu, dan dr asus kan udah paketan sama windows10 asli harusnya.

  4. Mau tanya master, di laptop sya ada perintah activate windows, apa itu tandanya bajakan ?

  5. Mau tanya ni saya punya windows ori bawaan laptop lisensi OEM, saya cek juga ada product key nya. Misal saya mau install ulang terus masukin produk key nya apakah masih terbaca dan berhasil. Tolong jawabannya, trims

  6. kok saya pas masukin slmgr/xpr munculnya malah “volume activation will expire 6/19/2019 5.09:49 AM”??

  7. slmgr is not recognized as an internal or external command kalo begini artinya apa gan

  8. Maaf gan mohon bantuannya.
    Pas saya masuki slmgr/xpr , itu tampil notif “Windows, CoreSingleLanguage edition: windows is in Notofication mode” itu artinya windows saya ori bukan ya?

  9. saya baru saja meembeli laptop dan mendapatkan gratis win 10 ori.
    Lalu bagaimana jika suatu saat saya install ulang laptop ? Apakah masih terbaca lisensikeynya ?Karena dalam pembelian tidak di sertakan CD atau installasi windowsnya.

    • Hallo kak, Windows Ori bawaan laptop biasanya Windows 10 HOME.
      Jika Kakak menginstall ulang laptop selain Windows 10 HOME, maka akan dibutuhkan lisensi baru, tapi jika kakak install ulang menggunkan windows 10 HOME tidak perlu lisensi baru lagi.

    • Tiwo Satriatama

      Kalo versi Windows yang diinstall sama dengan versi Windows bawaan nanti akan otomatis teraktivasi.

  10. klo gw g kyk gitu klo gw gini : windows (r) professional edition
    your volume activation will expire on 02/07/2019 09:00

  11. cara beli lisensi key nya gimana ya? dan kisaran harga brp? soalnya di laptop saya tulisannya windows activation expire ….. soalnya saya baru beli laptop acer di mall ternama di daerah jkt terimakasih. dan seharusnya windownsnya ori.. saya lagi mencari keberadaan keorian windows saya

    • Hallo mas Edward,

      Biasanya, jika laptop sudah include dengan windows, tidak perlu aktivasi lg mas, karena proses aktivasi-nya otomatis setelah laptop terkoneksi internet.

      Coba cek product key nya mas, cara nya ketikan perintah ini di CMD -> “wmic path softwarelicensingservice get OA3xOriginalProductKey”

  12. gan kalau semua itu sudah menunjukan lisenced berarti windows saya sudah terbukti aslikah? soalnya tak lama ini laptop saya mengalami black screen setelah update, dan saya diberitahu sama ayah saya kalau windows laptop saya ini mungkin bajakan. bagaimana menurut agan?

  13. Saya baru beli laptop asus dapat win 10 original kata tokonya, trus saya cek slmgr /xpr, ada notif Windows R, CoreSingleLanguage Edition, windows is ini Notification Mode. Apakah win 10 saya itu ori atau bajakan gan?

  14. Apakah product key pada windows juga berfungsi untuk mengaktifasi aplikasi pada microsoft office seperti word, power point, dan excel? Karena saat saya membuka word dan lainnya muncul tulisan activation failed dilayar atasnya.

  15. mas
    saya udah ketik “wmic path softwarelicensingservice get OA3xOriginalProductKey”
    kluarnya cuman OA3xOriginalProductKey dibawahnya ga muncul product keynya

    knpa ya?
    windows 10 pro ane volume mak dapat gratis original lisensi dari upgrade win 8 ke win 10

  16. Di leptop saya ko status lisensinya = notifikation ya knp ya?

  17. knpa pertial produk key di printah /dli beda dg prodak key di printah wmic path

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


Fatal error: Uncaught TypeError: implode(): Argument #2 ($array) must be of type ?array, string given in /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/CSS.php:528 Stack trace: #0 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/CSS.php(528): implode() #1 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/CSS.php(314): MatthiasMullie\Minify\CSS->shortenColors() #2 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/Minify.php(111): MatthiasMullie\Minify\CSS->execute() #3 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/classes/subscriber/Optimization/class-minify-html-subscriber.php(90): MatthiasMullie\Minify\Minify->minify() #4 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/vendors/classes/class-minify-html.php(212): WP_Rocket\Subscriber\Optimization\Minify_HTML_Subscriber->minify_inline_css() #5 [internal function]: Minify_HTML->_removeStyleCB() #6 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/vendors/classes/class-minify-html.php(110): preg_replace_callback() #7 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/vendors/classes/class-minify-html.php(48): Minify_HTML->process() #8 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/classes/subscriber/Optimization/class-minify-html-subscriber.php(77): Minify_HTML::minify() #9 /home/blogdime/public_html/wp-includes/class-wp-hook.php(324): WP_Rocket\Subscriber\Optimization\Minify_HTML_Subscriber->process() #10 /home/blogdime/public_html/wp-includes/plugin.php(205): WP_Hook->apply_filters() #11 /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/inc/classes/Buffer/class-optimization.php(94): apply_filters() #12 [internal function]: WP_Rocket\Buffer\Optimization->maybe_process_buffer() #13 /home/blogdime/public_html/wp-includes/functions.php(5420): ob_end_flush() #14 /home/blogdime/public_html/wp-includes/class-wp-hook.php(324): wp_ob_end_flush_all() #15 /home/blogdime/public_html/wp-includes/class-wp-hook.php(348): WP_Hook->apply_filters() #16 /home/blogdime/public_html/wp-includes/plugin.php(517): WP_Hook->do_action() #17 /home/blogdime/public_html/wp-includes/load.php(1270): do_action() #18 [internal function]: shutdown_action_hook() #19 {main} thrown in /home/blogdime/public_html/wp-content/plugins/wp-rocket/vendor/matthiasmullie/minify/src/CSS.php on line 528