Untuk memenangkan persaingan pasar yang semakin kompetitif, kualitas produk harus ditingkatkan dan perusahaan harus lebih kreatif. K-array menggunakan kreativitas untuk memenangkan persaingan tersebut karena produk ini merilis speaker dengan bentuk yang sangat unik, yaitu Anakonda KAN 200. Tidak seperti speaker lainnya yang mempunyai bentuk atau desain biasa-biasa saja, produk ini hadir dengan desain sangat fleksibel dan menyerupai ular panjang. Tidak sulit untuk menarik minat konsumen dengan speaker unik ini karena keunggulan utama produk ini adalah desainnya yang tidak biasa. Bentuknya yang fleksibel akan mempermudah pengguna untuk menghubungkan speaker dengan berbagai perangkat di tempat berbeda. Anda tertarik untuk mencoba speaker unik ini? Inilah spesifikasi yang ditawarkan oleh K-array kali ini.
Untuk menghadirkan solusi tepat bagi konsumen dengan berbagai kebutuhan, K-array merilis speaker dengan desain unik, yaitu Anakonda KAN200. Jika Anda melihatnya sepintas, speaker ini tampak seperti kabel biasa dan Anda mungkin tidak akan percaya bahwa produk yang Anda lihat tersebut adalah speaker. Bentuk fleksibel akan mempermudah pengguna untuk menggunakan speaker ini. Bahkan, produk ini bisa menjadi solusi tepat untuk mendukung fasilitas audio di ruangan konferensi. Di ruangan sempit sekalipun, produk ini mampu menghadirkan audio berkualitas dengan lebih mudah. Jika Anda memasang speaker ini di suatu ruangan, suara speaker tersebut bisa terdengar dengan jelas dari berbagai sudut ruangan. Tentu saja, penempatan speaker ini tidak akan memakan banyak tempat dan bisa menjadi solusi tepat untuk ruangan terbatas yang ditempati banyak orang sekaligus. Anda bisa meletakannya di sekitar kaki meja atau melilitkannya di objek tertentu. Jika Anda menggunakan speaker dengan desain biasa, bisa dipastikan produk tersebut memakan banyak tempat dan membuat Anda kerepontan tentunya. Speaker dengan dimensi 202 x 5,6 x 3,6 cm ini bisa disambungkan dengan perangkat lain dengan mudah. Ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan dari speaker unik ini. Anda bisa mendapatkan solusi tepat dan fleksibel untuk mendukung kebutuhan audio Anda dimanapun Anda berada. Namun, speaker ini adalah pilihan paling tepat bagi ruangan sempit.
Bentuknya yang unik dan berbeda jauh dengan speaker lainnya ternyata tidak membuat kualitas suaranya turun. Speaker ular ini mampu memberikan kualitas audio yang jelas dan jernih sesuai dengan apa yang Anda inginkan. Bahkan, Anda bisa mengandalkan kualitas produk ini untuk ruangan yang luas sekalipun. Kualitas suara speaker ini bisa menjadi lebih baik dengan jangkauan frekuensi mencapai 150 sampai 18 KHz. Kualitas suara maupun desain dari produk ini tidak perlu dipertanyakan lagi. Bahkan, produk ini mampu mendapatkan penghargaan bergengsi. Untuk mendapatkan produk bergengsi ini, harga yang ditawarkan adalah US$ 899,95.
Tidak ada complain bagi kualitas suara produk Anakonda KAN200, begitu juga dengan desainnya yang unik. Produk ini mampu menjadi pilihan tepat bagi pengguna sibuk yang membutuhkan sarana penunjang audio berkualitas untuk kepentingan tertentu, terutama konferensi. Harga yang cukup mahal tidak membuat produk ini menjadi pilihan tepat bagi pengguna rumahan. Tentunya, pengguna dengan daya beli terbatas akan berpikir ulang untuk membeli produk ini mengingat banyak produk lain yang menawarkan audio berkualitas dengan harga lebih terjangkau. Namun, produk ini sulit ditolak bagi pengguna yang menginginkan desain unik yang berbeda jauh dengan produk lainnya. Anda tertarik untuk membeli dan menggunakan produk unggulan ini?