Tips Jitu Mengatasi Komputer/PC dan Laptop Dari Panas Berlebih atau Overheat – Jika Anda sering menggunakan PC atau laptop entah untuk bekerja atau bermain game, pastikan Anda juga menghindari PC tersebut dari panas berlebih. Kadang kita asyik bekerja atau bermain game dengan PC namun kita sering lupa bagaimana mencegah panas berlebih pada PC tersebut.
Padahal, PC atau komputer yang memiliki panas berlebih sangat membahayakan komponen di dalamnya. Bagian PC yang menghasilkan panas adalah CPU dan VGA, kedua komponen ini bisa menghasilkan panas yang sangat tinggi. Sehingga membuat komputer menjadi cepat panas dan kadang komputer mati sendiri.
Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan PC memiliki panas berlebih diantaranya:
- Sering digunakan bermain game secara berlebih
Memainkan game berat yang berlebih bisa menyebabkan komputer menjadi panas terutama pada bagian VGA, RAM dan juga processornya. - Jenis processor yang digunakan
Ada dua processor yang banyak digunakan saat ini yaitu AMD dan Intel, keduanya memiliki perbedaan. Intel memiliki kapasitas maksimal panas hingga 72 derajat celcius sedangkan AMD bisa mencapai 85 derajat celcius. Jika kedua processor tersebut memiliki panas lebih dari kapasitasnya maka kompoter bisa lambat dan bermasalah. - Rusaknya fan pendingin
Jika fan pendingin rusak maka menyebabkan processor menjadi panas berlebih karena pendingin bermasalah. - Masalah pada power supply
Sama halnya dengan pendingin, jika power supply bermasalah, hal ini juga bisa menyebabkan panas pada CPU semakin meningkat, bahkan komponen komputer lainnya juga bisa rusak.
Selain beberapa masalah di atas, masih banyak masalah lainnya yang menyebabkan PC memiliki panas berlebih. Untuk mencegah panas berlebih pada PC, Anda bisa melakukan beberapa tips cara yang sangat simple dibawah ini.
- Pastikan sirkulasi udara lancar
Cara mudah untuk mencegah PC panas berlebih adalah membuat sirkulasi udara laancar dan terhindar dari debu atau kotoran lainnya. Jika Anda meletakkan PC pada bagian bawah meja, pastikan tepat tersebut tetap terbuka sehingga terdapat sirkulasi udara pada ruangan. Hindari menutup ruangan karena udara yang panas bisa menyebabkan PC mengalami panas berlebih. - Sering bersihkan kipas komputer
Membersihkan kompoter bisa menghindarkan PC dari panas berlebih. Pada bagian dalam komputer terdapat kipas yang sangat rawan oleh debu dan kotoran lainnya. Membersihkan kipas komputer sangat membantu Anda untuk mencegah PC menjadi panas, hal ini karena kinerja kipas bisa menjadi semakin baik jika kipas bersih dari debu. Selain itu, Anda juga harus membersihkan kipas yang terdapat di bawah power supply. Untuk membersihkannya, cukup matikan PC kemudian gunakan alat penghisap debu untuk menghilangkan kotoran dan debu. - Menutup casing PC
Banyak yang meranggapan bahwa membiarkan PC terbuka bisa mencegah PC dari panas berlebih, padahal cara ini bisa menimbulkan debu dan kotoran masuk dalam komputer. Karena itu, sebaiknya Anda menutup casing PC agar kipas PC tetap besih dari debu. Jika kipas PC bersih maka kinerjanya semakin baik untuk pendingin. - Hindari bermain game terlalu lama
Bermain game memang bisa membuat kita lupa segalanya, hal inilah yang membuat kita sering berada di depan komputer berjam-jam. Terlalu lama menggunakan PC untuk bermain game bisa menyebabkan PC memiliki panas berlebih, karena itu, kurangilah bermain game sehingga suhu PC tidak terlalu panas. - Pasang kipas
Untuk mencegah panas berlebih pada PC, cara lainnya adalah dengan memasang kipas pada casing PC. Anda bisa memasang satu atau dua kipas pada casing PC, dengan memasang kipas tersebut maka udara panas bisa dialirkan keluar dengan mudah.
Kesimpulan
Menjaga komputer Anda agar tidak panas merupakan salah satu cara jitu untuk memperpanjang masa pakai komputer Anda. Karena, tentu saja panas akan merusak komponen didalam komputer.
DimensiData DimensiData.Com adalah Pusat Belanja Komputer untuk pribadi dan perusahaan Terlengkap dan termurah di Indonesia. Kami menyediakan komputer, laptop, notebok, server, printer, scanner, hard disk, storage nas dengan harga murah dan bergaransi resmi.
Lihat Komentar
laptop saya kalau terlalu panas langsung mati katanya kalau merek advan memang gitu ya? minta pencerahan dong
sudah pernah di bersihin belum gan dalem nya ?