Home > Berita Teknologi > Pilih Macbook Pro atau Macbook Pro Retina Display ?

Pilih Macbook Pro atau Macbook Pro Retina Display ?

Pilih Macbook Pro atau Macbook Pro Retina Display ?
Pecinta produk Apple pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah Retina Display. Fitur ini diterapkan ke berbagai produk Apple untuk mendapatkan tampilan gambar yang benar-benar tajam dan realistis. New iPad hadir dengan Retina Display untuk menyajikan kualitas display yang jauh lebih baik. Namun, penerapan teknologi untuk Macbook adalah langkah baru yang membawa perubahan besar pada kualitas produk itu sendiri. Macbook Pro telah disempurnakan dengan fitur ini. Jika kamu membandingkan versi baru dan versi lama, perbedaan kedua produk tersebut sangat pesat. Dengan tambahan fitur Retina Display, harganya bisa meningkat drastis. Seberapa pentingkah fitur ini? Apakah harganya sesuai untuk kualitas dan kepuasan yang didapat?

Macbook Pro

Macbook Pro adalah salah satu produk unggulan Apple. Produk ini telah dikembangkan sejak tahun 2006. Berbagai varian Macbook terus bermunculan dan menawarkan kejutan baru. Meskipun harganya lebih mahal daripada laptop lain yang sekelas, masih banyak konsumen tertarik untuk membeli produk ini. Jika dibandingkan dengan laptop lain, performa Macbook memang diatas rata-rata. Tidak sulit untuk menemukan produk Apple yang berkualitas dan berperforma handal. Macbook Pro menggunakan Mac OS X. Macbook Pro tampil dalam tiga pilihan dengan ukuran layar berbeda yaitu 13.3, 15.4, dan 17 inci. Desain juga menjadi fokus utama Apple. MacBook Pro dibuat dari bahan aluminium yang ringan dan elegan. Selain itu, daya tahan baterainya yang cukup lama (8 jam) bisa mempermudah pekerjaan yang bekerja secara mobile. Ciri-ciri utama Macbook Pro adalah elegan, handal, ringan, dan inovatif.

Macbook Pro with Retina Display

Perkembangan Macbook Pro seakan-akan tidak pernah berhenti. Sejak pertama kali dipasarkan pada tahun 2006, Apple terus mengembangkan inovasi baru untuk produknya. Akhirnya, Macbook Pro Retina Display berhasil dikembangkan. Ada banya fitur menarik dalam produk ini. Seperti versi sebelumnya, bodi terbuat dari aluminium yang ringan. Desain dibuat elegan dan tidak ada celah atau baut yang tampak. Produk versi baru biasanya memberikan nilai tambah pada performa (kecepatan processor), tetapi Apple mengambil langkah berbeda. Kemampuan display bahkan mampu melebihi HDTV. Dengan dukunga retina display ini, setiap celah piksel yang ada diperhalus untuk mempertajam kualitas gambar. Untuk mendukung kualitas display, Macbook versi baru ini juga dilengkapi dengan fitur anti silau. Performa Macbook Pro Retina Display sudah pasti jauh berbeda dari versi pertamanya.

Produk ini dilengkapi dengan Quad-Core i7, Intel HD 4000, serta Nvidia GeForce GT 650M untuk memaksimalkan kualitas gambar. Spesifikasi seperti ini bisa ditemukan dengan mudah di laptop gaming. Untuk mendukung desainnya yang minimalis, Apple menggunakan teknologi SSD. Media penyimpanan data ini diyakini jauh lebih efisien dan hemat tempat. Daya tahan baterai produk ini sekitar 7 jam.

Macbook Pro with Retina Display juga menyediakan fitur andalan lain untuk mendukung performanya. Produk ini hadir dengan port HDMI untuk membantu pengguna mentransfer file ke perangkat lain. Macbook juga menyediakan port USB 3.0 yang mampu memberikan kecepatan transfer data. Port Thunderbolt juga bisa ditemukan di produk ini.

Jika kamu ingin mendapatkan laptop berperforma tinggi, Macbook Pro Retina Display adalah pilihan pas. Retina display adalah fitur ekslusif yang membuat produk ini berbeda dari pesaingnya. Satu-satunya kelemahan produk ini adalah harganya yang tidak bersahabat, tetapi harga tersebut masih wajar untuk kualitas yang akan didapatkan.

Hubungi DimensiData.com

Tentang DimensiData

DimensiData.Com adalah Pusat Belanja Komputer untuk pribadi dan perusahaan Terlengkap dan termurah di Indonesia. Kami menyediakan komputer, laptop, notebok, server, printer, scanner, hard disk, storage nas dengan harga murah dan bergaransi resmi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.